Isi Artikel Utama

Abstrak

Laut Halmahera memiliki massa air yang dipengaruhi oleh dinamika atmosfer-laut Samudera Pasifik. Keberadaan sistem arus ekuatorial dan kolam air hangat memberikan pengaruh yang besar. Kondisi gelombang, arus, dan angin sangat mempengaruhi aktivitas masyarakat di sekitar wilayah perairan tersebut. Penelitian ini diharapkan mampu menjadi informasi awal bagi masyarakat dalam melakukan aktivitas keseharian. Data yang digunakan adalah data penginderaan jauh citra satelit gelombang, arus permukaan, dan angin permukaan. Data tersebut diolah secara musiman dengan menggunakan analisis spasio-temporal dan analisis regresi linear. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pola spasial tinggi gelombang, arus permukaan, dan angin permukaan yang terjadi di Laut Halmahera bagian Barat menunjukkan adanya pola musiman yang dipemgaruhi oleh angin monsun. Dalam penelitian ini, ditunjukkan bahwa adanya pengaruh antara kecepatan angin terhadap pembentukan gelombang dan arus permukaan di Laut Halmahera bagian barat.

Kata Kunci

Waves Currents Winds Halmahera Sea Regression

Rincian Artikel